Rabu, 06 Januari 2021

PSBB Jawa-Bali, Ini Rencana Sandiaga Uno Selamatkan Dunia Wisata

  Ketua Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Airlangga Hartarto, mengumumkan bakal menerapkan pembatasan kegiatan masyarakat PSBB Jawa-Bali. Menparekraf Sandiaga Uno menggodok langkah untuk menyelamatkan usaha pariwisata dan ekonomi kreatif.

Pemerintah menerapkan pembatasan baru, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Jawa-Bali, secara nasional itu mulai 11 Januari hingga 25 Januari. Hanya sektor esensial berkaitan dengan kebutuhan pokok masyarakat dan konstruksi yang tetap beroperasi 100 persen. Itu pun dengan pengaturan jam operasional, kapasitas, dan menjaga protokol kesehatan.


Selain sektor mendasar itu, bakal dibatasi. Termasuk pariwisata dan ekonomi kreatif. Di antaranya, fasilitas umum dan kegiatan sosial budaya yang dihentikan sementara. Juga, pembatasan kapasitas dan jam moda transportasi.


"Kemenprekraf akan berkoordinasi akan berkomunikasi dengan pemangku kepentingan untuk mendukung dan memastikan melaksanakan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin," kata Sandiaga Uno, Rabu (6/1/2021).


"Ini masa yang sulit untuk sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Kami akan lakukan langkah koordinatif dan terus beradaptasi dengan perkembangan kasus COVID-19 ini," Sandi menambahkan.


Sandi akan mengajak bicara pemangku kepentingan di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif untuk menghadapi situasi itu. Dia akan segera memastikan perlindungan sosial bagi pekerja di dua sektor itu.


"Kami melihat pembatasan kegiatan masyarakat mulai 11 Januari hingga 25 Januari ini, ditambah dengan pembatasan masuknya WNA membutuhkan koordinasi dengan berbagai pihak," kata Sandi.


"Kami harus memastikan langkah strategis untuk mengatasi situasi ini namun tetap mengutamakan sisi kesehatan COVID-19. Sebab, panglima saat ini adalah kesehatan. Di saat bersamaan kita harus beradaptasi terhadap ritme baru dan melakukan langkah antisipasi agar agenda kebangkitan di 2021 bisa. Sekali lagi, panglimanya saat ini adalah kesehatan masyarakat," Sandi menegaskan.


"Kami mohon pengertian masyarakat dan pelaku usaha ekonomi kreatif. Kami juga akan gerak cepat untuk memastikan perlindungan sosial bagaimana mempertahankan lapangan pekerjaan untuk pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif," ujar Sandiaga Uno.


Pemerintah menerapkan PSBB Jawa Bali dengan menimbang sejumlah hal. Yakni, penambahan kasus per minggu pada Desember 2020 mencapai 48.334 kasus dan di Januari sudah 51.986 kasus. Meski tingkat kesembuhan sudah di atas global 82% dan tingkat konfirmasi fatality rate 3%.


Kemudian, banyaknya zona risiko di berbagai daerah. Tercatat zona risiko tinggi ada 54 kabupaten/kota, ada 380 kabupaten kota berisiko sedang dan 57 kabupaten kota risiko rendah, dan ada 11 kabupaten kota yang tidak ada kasusnya.


Juga, rasio keterisian dari tempat tidur isolasi dan ICU di rumah sakit. Juga terkait kasus-kasus porsitivity rate, kasus aktif di sejumlah wilayah.

https://cinemamovie28.com/movies/daughter-in-law-3/


9 Arahan Jokowi ke Sandiaga di Sektor Pariwisata


Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyampaikan arahan Presiden Joko Widodo dalam rapat paripurna hari ini. Sandi bilang kesehatan menjadi fokus utama.

Rapat paripurna itu dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (6/1/2021). Kemenparekraf diminta untuk turut mengutamakan kesehatan dengan mengampanyekan 3M.


Selain itu, Jokowi juga menyampaikan poin lain agar Kemenparekraf tidak berdiam diri kendati pandemi belum usai. Di antaranya mematangkan rencana menggaet investor dan menggeber persiapan lima destinasi superprioritas.


Berikut arahan Presiden Jokowi kepada Sandiaga Uno dalam rapat paripurna:

1. Kampanye 3 M dan Disiplin Prokes

"Saya ingin menyampaikan arahan Bapak Presiden pada rapat paripurna di Istana Negara. Pertama, fokus pada penanganan kesehatan," ujar Sandiaga.


"Ini adalah kunci kebangkitan kita di 2021, terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif bagaimana kita terus menyosialisasikan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan," dia menambahkan.


"Dan harapannya kita terus memotivasi masyarakat agar tetap disiplin dan kita pastikan bahwa kita bias memutus mata rantai dari COVID-19 dan komunikasi publik ini sangat penting," Sandi menegaskan.


Kemenparekraf bakal seiring sejalan dengan Satgas COVID-19 dalam menyosialisasikan program itu. Bahkan, ketika vaksin telah sampai di masyarakat.


Sandi menekankan protokol kesehatan harus diterapkan sedisiplin mungkin. Termasuk di sektor pariwisata.

https://cinemamovie28.com/movies/daughter-in-law-2/

Selasa, 05 Januari 2021

Ini Alur Proses Verifikasi dan Registrasi Penerima Vaksin Corona di Indonesia

 Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 dari Kementerian Kesehatan RI, dr Siti Nadia Tarmizi, MEpid, mengungkap alur proses verifikasi dan registrasi penerima vaksin Corona.

"Sasaran penerima vaksinasi akan menerima notifikasi atau pemberitahuan melalui SMS Blast dengan ID pengirim Peduli COVID," kata dr Nadia dalam konferensi pers yang disiarkan kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin (4/1/2021).


Selanjutnya, kata dr Nadia, para penerima akan diminta untuk melakukan verifikasi dan registrasi ulang untuk memberitahu status kesehatannya dan memilih tempat serta jadwal vaksinasi COVID-19.


dr Nadia menjelaskan, untuk daerah yang memiliki kendala jaringan internet, maka proses verifikasi dan registrasi akan dilakukan oleh Satgas Penanganan COVID-19 di kecamatan setempat.


"Registrasi ini sangat penting, karena sebagai upaya verifikasi dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang akan ditanyakan oleh sistem untuk mengonfirmasi domisili serta skrining sederhana terhadap penyakit penyerta yang diderita," jelasnya.


dr Nadia pun mengatakan, verifikasi bagi peserta yang tidak melakukan registrasi ulang akan dilakukan oleh Satgas Penanganan COVID-19 di kecamatan setempat.


Rencananya, sebanyak 181,5 juta jiwa masyarakat Indonesia akan diberikan vaksin Corona.


"Rencana vaksinasi yang mudah-mudahan dapat kita laksanakan dalam kurun waktu 15 bulan ke depan dengan sasaran sebanyak 181,5 juta jiwa merupakan momentum yang penting dan pembawa harapan baru dalam perjalanan panjang kita mengakhiri pandemi COVID-19," tuturnya.

https://nonton08.com/movies/gangnam-daughter-in-law/


Belum Terbitkan Izin Darurat, BPOM Tunggu Data Interim Uji Vaksin Sinovac


Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sampai saat ini belum menerbitkan izin penggunaan darurat atau Emergency Use Authorization (EUA) vaksin COVID-19 dari Sinovac di Indonesia. Alasannya karena masih perlu data uji klinis tingkat tiga, minimal tiga bulan setelah penyuntikan.

Juru bicara program vaksinasi COVID-19 dari BPOM, Lucia Rizka Andalusia, menjelaskan sampai saat ini data uji klinis tingkat tiga yang tersedia adalah sampai satu bulan setelah penyuntikan dosis kedua.


"Tentunya sesuai persyaratan dari WHO (Organisasi Kesehatan Dunia -red), minimal pengamatan harus dilakukan sampai tiga bulan untuk interim analysis yang digunakan untuk mendapat data keamanan dan khasiat vaksin sebagai data dukung pemberian EUA," kata Rizka dalam konferensi pers yang disiarkan kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin (4/1/2021).


Uji klinis tingkat tiga dijelaskan Rizka akan memperhitungkan khasiat vaksin dinilai dari tiga parameter. Pertama adalah efikasi alias persentase penurunan angka kejadian penyakit, kedua imunogenisitas alias kadar antibodi yang terbentuk, dan terakhir adalah kemampuan netralisasi antibodi terhadap virus.


"Pengukuran ini dilakukan dua minggu setelah penyuntikan dosis terakhir... Kemudian dilakukan pengulangan pengukuran pada tiga bulan sampai enam bulan setelah vaksinasi," lanjutnya.


BPOM menyebut hasil uji klinis vaksin Sinovac yang dilakukan di Turki dan Brasil juga akan digunakan sebagai data pendukung.

https://nonton08.com/movies/the-daughter-in-law-3/