Sabtu, 14 Maret 2020

Cara Banten & Lampung Pulihkan Pariwisatanya Pasca Tsunami

Pasca tsunami Selat Sunda, Lampung dan Banten terus memulihkan berbagai sektor. Termasuk, sektor pariwisata.

Kementerian Pariwisata menggelar 'Rapat Koordinasi Pemulihan Sektor Pariwisata Selat Sunda Bangkit' di Marbella Hotel, Anyer pada Jumat (11/1/2019) kemarin. Hadir Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya, Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, serta stakeholder terkait pariwisata baik dari pihak Dinas Pariwisata sampai perwakilan hotel-hotel.

Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy yang pertama memaparkan kiat-kiat pemulihan pariwisata. Beberapa jalanan dan amenitas (penginapan) sudah dibenahi di wilayah Serang dan Pandeglang yang terkena dampak tsunami Selat Sunda pada akhir Desember 2018 kemarin.

"Kami juga menyiapkan beberapa event wisata nasional dan internasional," kata Andika.

Andika melanjutkan, sejatinya Banten memiliki potensi wisata yang tak bisa dipandang sebelah mata. Potensi wisatanya lengkap, dari alam sampai budaya.

"Terkait pengembangan pariwisata Banten, potensi kami luar biasa. Ada wisata bahari, religi, cagar budaya, cagar alam dan lainnya. Bahkan banyak pabrik di Banten yang bisa dimanfaatkan menjadi wisata industri," paparnya.

Sedangkan Lampung, juga memulihkan 3A (Atraksi, Aksesibilitas dan Amenitas). Sudah ada pemulihan secara bertahap.

"Tapi yang paling penting, memulihkan image pariwisata Lampung dari trauma. Itu tentu membutuhkan waktu," kata Gubernur Lampung M Ridho Ficardo.

Untuk itu, dibutuhkan peran milenial. Lewat karya dan sosial media, generasi milenial dapat mempromosikan image pariwisata Lampung.

"Promosi wisata milenial paling banyak di media sosial maka ada hashtag Lampung Keren dan sebagainya. Itu sangat bagus," tutupnya. 

My Trip My Adventure: Saatnya Menikmati Surga Bahari Thailand

Phi-phi Island di Thailand adalah tempat yang wajib Anda kunjungi. Inilah kehebohan My Trip My Adventure saat menjelajah di sana.

My Trip My Adventure akan kembali hadir di Trans TV pada Sabtu, 12 Januari 2019 pukul 08.30 WIB. Bersama host Richard Kyle, Syamsir Alam, berbagai kegiatan dilakukan di sana. Apa saja itu?

Tidak hanya bermain di pantai atau menyelami keindahannya, tapi Phi-phi Island juga menjadi surga bagi para fotografer. Phi Phi Islands adalah surga baharinya Thailand.

Lokasi pertama yakni Viking Cave. Kegiatannya menyusuri Tebing Goa, tempatnya sarang walet.

Lokasi kedua adalah Pileh Lagoon di Koh Phi Phi Le yang memiliki air warna hijau turquoise dengan tebing tinggi di sekelilingnya. Para host berenang dan mengeksplor tebing-tebingnya, lompat dari atas kapal dan berinteraksi dengan wisatawan lainnya.

Selanjutnya adalah mengeksplor Maya Bay. Inilah pantai di mana lokasi syuting film The Beach yang dibintangi Leonardo Dicaprio.

Keempat adalah kegiatan mengeksplor Loh Lana Bay. Inilah area snorkeling yang bagus, air lautnya jernih, ada koral-koral beserta ikan dan para host berenang dan bergaya underwater di sana.

Lokasi kelima ada di Ao Nang Beach. Pantai ini memiliki pasir pantai yang luas dan air laut berwarna hitam.

Terakhir adalah Krabi Town Night Market. Lokasi terakhir berupa pasar malam di Kota Krabi itu para host berbelanja jajanan makanan dan minuman. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar