Jumat, 22 Mei 2020

Cerita Unik di Balik Pempek Kapal Selam yang Baru Dikenal Tahun 1970-an

Pempek kapal selam jadi varian pempek favorit banyak orang. Ukurannya besar dengan isian telur ayam yang gurih mantap di dalamnya.
Pempek adalah makanan khas Palembang yang terdiri dari banyak jenis. Beberapa yang populer adalah pempek kapal selam, lenjer, kulit, dan adaan. Ada juga pempek panggang, keriting, hingga pistel yang tak kalah nikmat.

Jika biasanya ukuran pempek relatif kecil atau sedang, jenis pempek kapal selam bisa dibilang yang paling beda. Pempek ini besar sehingga menyantap satu buah saja sudah bikin perut kenyang.

Mengenai asal-usulnya, pencinta pempek Laila Dimyati melalui akun Twitter @lailadimyati mengungkap sejarah pempek kapal selam. Ternyata penamaan kapal selam baru ada sekitar tahun 1970-an.

"Sebelumnya, orang Palembang menyebut kapal selam sebagai pempek telok besak," tulisnya. Pempek berisi telur besar ini berbeda dengan pempek telur yang juga populer di Palembang.

"Bicara kapal selam = bicara pempek telok kecik. Ada 3 pembeda antara kapal selam dan telur kecil: 1. Ukurannya, 2. Isiannya, 3. Penyajiannya," lanjut Laila. Dari segi ukuran, pempek kapal selam itu jumbo. Besarnya minimal 4 kali lipat dari pempek telur.

Untuk isian, pempek kapal selam memakai 1 telur utuh mentah. Laila menjelaskan, "Sementara isian pempek telur berupa telur kocok mentah. Inilah pembeda utama antara kapal selam dan pempek telur. Ibaratnya, kapal selam di isi telur ceplok, sementara pempek telur di isi telur dadar."

Pempek kapal selamPempek kapal selam Foto: Twitter @lailadimyati
Laila menyoroti proses mengisi telur utuh mentah ke pempek kapal selam bukanlah hal mudah. "Karena bisa saja ketebalan adonan pempek terlalu tipis hingga pecah, berantakan deh," sambungnya.

Ia juga mengatakan sekecil apapun ukuran pempek kapal selam, kalau isiannya berupa satu telur utuh mentah dengan ada kuning dan putih terpisah, maka harus disebut kapal selam.

"Adakah pempek kapal selam yang isinya telur di kocok? Ga ada. Karena ga ada artinya. Sama aja dgn makan 4 biji pempek telur kecil kan?," ujar Laila.

Terakhir, soal penyajian, pempek kapal selam pasti digoreng. "Sementara pempek telur jauh lebih asyik dimakan sesaat setelah di rebus, tanpa di goreng. Di gerai pempek di Palembang, lazim menyajikan pempek rebus untuk lenjer kecil, telur kecil, pepaya & keriting," pungkasnya.

Omzet Terjun Bebas, Victoria's Secret Tutup Permanen 250 Toko

Perusahaan induk L Brands, akan menutup secara permanen 250 toko Victoria's Secret dan PINK di seluruh Amerika Serikat (AS) dan Kanada tahun ini. Penutupan dilakukan karena penjualan perusahaan terimbas pandemi Corona (COVID-19).

Victoria's Secret yang memiliki 1.091 toko di AS dan Kanada, akan menutup 235 gerai Victoria's Secret dan 3 gerai Pink di AS. Sedangkan 12 lainnya yang ditutup berada di Kanada.

Selain 250 toko Victoria's Secret, L Brands juga menutup 50 gerai Bath & Body Works.

Dilansir dari Forbes, Jumat (22/5/2020), penjualan bersih Bath & Body Works yang juga dinaungi oleh L Brands mencatat penjualan bersihnya selama kuartal pertama 2020 turun 37% menjadi US$ 1,65 miliar atau setara Rp 24,42 triliun (kurs Rp 14.800/US$), dibanding periode yang sama tahun lalu.

Secara total, penjualan di Bath & Body Works turun 18% menjadi US$ 712,7 juta. Meski begitu, bisnis online Bath & Body Works melonjak 85% dengan produk yang paling dicari berupa pembersih tangan dan sabun wangi.

Penjualan Victoria's Secret bahkan lebih mengerikan, jatuh 46% menjadi US$ 821,5 juta. Namun pihanya masih berkomitmen untuk membuat Bath & Body Works menjadi prusahaan mandiri, dengan Victoria's Secret yang beroperasi sebagai bisnis mandiri lainnya.

Perusahaan ini telah menunjuk CEO L Brands, L Stuart Burgdoerfer sebagai CEO sementara Victoria's Secret setelah sebelumnya Charles McGuigan mengundurkan diri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar