Jumat, 10 Januari 2020

Viral Turis Di-blacklist di Ubud Karena Tak Bayar Pesanan di Restoran

Di Twitter dan Instagram lagi ramai seorang turis di-blacklist di Ubud, Bali karena tidak membayar pesanan di restoran. Wah, nggak sopan nih.

Pantauan detikcom, Senin (22/7/2019) kejadian ini viral lewat postingan @coraliabali di Twitter. Dia memposting kejadian yang melibatkan Kalee Hewlett, wisatawan yang di bio-nya mengaku sebagai pakar fashion dan gaya hidup dari Amerika dan Inggris.

"Ubud makin banyak kayak gini. Kemaren juga Ada tamu mau numpang wifi gratis, ku minta staff tanya beli minum ngga? Dia jawab ngga, just need your WiFi. Lol ya wes matiin WiFi aja so Doi grumpy - we just them look GO," kicau @coraliabali sambil memasang foto screenshoot IG story yang mengomentari Kalee Hewlett.

Screenshoot itu berisi pesan untuk Kalee Hewlett. Isinya, Kalee di-blacklist sebagai tamu karena sudah dua kali tidak membayar pesanan makanan/minuman dengan berbagai alasan. Oleh karena itu, pemilik restoran geram betul dengan ulahnya.

Disebutkan juga kalau perbuatan Kalee tidak menghargai orang-orang yang mencari nafkah dari kegiatan pariwisata. Kalau saja Kalee mau membayar, dia sebenarnya membantu perekonomian orang-orang kecil ini.

"When you buy from the local business, you're helping a lil girl to go to school, moms and dads put food on the table, the staff can make a living," pungkasnya.

detikcom sudah berusaha menghubungi @coraliabali untuk mengonfirmasi apakah kejadian ini langsung di tempat mereka, atau tempat lain di Ubud, Bali tapi belum ada respon. Sementara postingan @coraliabali di retweet 1.200 kali, disukai 836 kali dan dapat 89 komentar.

Kalee yang dimaksud dalam penelusuran detikcom adalah Kalee Hewlett. Dia punya akun IG dan Twitter @kaleehewlett. Bio-nya tertulis Fashion Host, Celebrity Stylist, Fashion & Lifestyle Expert, TV Host, Transformational Coach, NLP Master Practitioner yang berbasis di Los Angeles, Amerika Serikat dan London, UK.

Dia punya 2.615 follower Instagram dan 2.465 follower di Twitter. Sejak postingan blacklist ini viral, dia mengganti akun Instagramnya menjadi @kaleehewlettstylist. Banyak netizen yang bertanya kepada Kalee apakah benar kasus di Bali ini terkait dengan dirinya atau tidak?

Banyak Akses yang Bisa Antarkan Kamu ke Banyuwangi Ethno Carnival

Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) 2019 akan digelar pada akhir pekan ini. Traveler yang berencana datang ke acara tersebut jangan lupa melakukan persiapan agar terencana dengan baik. Berikut panduannya berdasarkan akses, amenitas dan atraksi (3A).

Menurut Staf Khusus Menpar Bidang Media dan Komunikasi Don Kardono, kabupaten berjuluk The Sunrise of Java memiliki unsur 3A yang sangat lengkap. Hal ini, membuat Banyuwangi menjelma menjadi salah satu destinasi top di Indonesia.

"Dalam beberapa tahun belakangan, pariwisata Banyuwangi melesat sangat cepat. Mereka mampu mencuri perhatian wisatawan mancanegara dan nusantara. Mengapa bisa begitu? Jawabannya karena Banyuwangi membenahi 3A dengan sangat serius," papar Don dalam keterangan tertulis, Senin (22/7/2019).

Tahun ini, Banyuwangi memiliki 99 event. Ini artinya, hampir setiap pekan ada event di Banyuwangi dan hampir semua event yang digelar memiliki kualitas. Karena kualitas dan daya tariknya, BEC bahkan masuk dalam Top 10 Wonderful Event. Selain BEC, Banyuwangi juga memiliki Tour de Banyuwangi Ijen, Gandrung Sewu, dan banyak event berkelas lainnya. Belum lagi api biru Gunung Ijen yang sangat keren.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar