Senin, 24 Februari 2020

Astindo Travel Fair 2019 Dibuka, Tiket ke Luar Negeri Mulai Rp 1,4 Juta!

 Pameran Astindo Travel Fair kembali digelar di Jakarta Convention Center tahun ini. Saatnya berburu tiket pesawat ke luar negeri, mulai dari Rp 1,4 juta PP.

Astindo Fair 2019 menggandeng BCA hadir di Jakarta Convention Center (JCC) dengan tema 'Wisata Hemat ke Mana Saja' dari Jumat hingga Minggu, 22-24 Februari 2019. Travel fair ini menghadirkan sekitar 20 maskapai dari dalam dan luar negeri serta sejumlah travel agen. Traveler bisa berburu tiket pesawat dengan harga kompetitif.

Dilihat detikTravel dari lokasi di JCC, Jumat (22/2/2019), pihak Astindo menawarkan harga tiket luar negeri PP seharga Rp 1,4 juta dari Jakarta ke Singapura. Ya, ada banyak promo tiket ke luar negeri yang bisa traveler buru.

Selain rute Singapura, rute lainnya adalah ke Kuala Lumpur (Rp 1,7 juta), Bangkok (Rp 2,6 juta), Hong Kong (Rp 2,9 juta), Seoul (Rp 5,1 juta), Tokyo (Rp 4,9 juta), Sydney/Melbourne (Rp 6,7 juta), Los Angeles (Rp 9,7 juta), Amsterdam (Rp 10 juta). Harga di atas adalah sebagai patokan, di mana harga dapat memiliki selisih antar travel agent yang hadir.

Smailing Tour menggaet China Airlines punya harga yang kompetitif. Antara lain AS/Kanada Rp 8,4 juta), Taiwan (Rp 4,4 juta), Eropa (Rp 8,3 juta), Hong Kong (Rp 3,920 juta) dan Korea (Rp 4,7 juta). Obaja Tour punya rute ke Singapura (Rp 1,8 jutaan), Kuala Lumpur (Rp 1,7 jutaan), Hong Kong (Rp 2,8 jutaan), Bangkok (Rp 3 jutaan), Osaka (Rp 4,1 jutaan), Seoul (Rp 4,8 jutaan), Tokyo (Rp 5,1 jutaan), Zurich (Rp 8,2 jutaan), Los Angeles (Rp 8,4 jutaan) dan London (Rp 9,7 jutaan).

Bagi traveler yang mau liburan ke dalam negeri saja, Antavaya Tour punya beberapa pilihan rute domestik yang cukup populer. Mulai dari Yogyakarta (Rp 1,4 juta), Belitung (Rp 1,6 juta), Malang (Rp 1,8 juta), Banyuwangi (Rp 1,9 juta) dan Medan (Rp 1,9 juta).

Pengunjung pemilik Kartu BCA Kredit berhak akan tambahan potongan harga paket wisata hingga tiket pesawat setiap hari. Caranya pun simpel, yakni beli voucher di booth voucher potongan harga khusus di Foyer Assembly Hall. Tunjukkan kartu kredit BCA Card dan KTP. Satu Kartu Kredit BCA hanya berhak mendapatkan 1 voucher potongan harga khusus paket atau tiket setiap harinya.

Perlu diketahui, 1 voucher potongan harga paket berlaku untuk 2 orang. Selain itu, 1 voucher potongan harga tiket berlaku untuk 1 orang. Nilai transaksi yang ditagihkan di kartu kredit pengunjung senilai dengan harga promosi. Kemudahan itu hanya berlaku bagi pembelian paket dan tiket pesawat di counter travel agent peserta Astindo Fair 2019. Diingat-ingat ya traveler sekalian!

Harga tiket untuk masuk ke pameran Astindo Fair 2019 di JCC dipatok dengan harga Rp 20 ribu per orang.

Liburan Akhir Pekan ke Majene, Ada Pantai Dato yang Cantik

Liburan akhir pekan ke Majene, Sulawesi Barat harus ke Pantai Dato. Pantai cantik ini menjadi kebanggaan warga lokal karena cantiknya. Yuk!

Selain terkenal sebagai Kota Pendidikan, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, juga memiliki sejumlah destinasi wisata yang sayang jika dilewatkan saat berkunjung ke daerah ini.

Salah satunya Pantai Dato, yang terletak di Lingkungan Pangale, Kelurahan Baurung, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene. Jaraknya dari pusat kota Kabupaten Majene, sekitar 7 Km.

Kawasan pantai juga bisa dijangkau baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, dengan waktu tempuh sekitar 10 menit saja dari pusat kota. Tidak mengherankan jika objek wisata yang satu ini, selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal.

Pantai Dato menawarkan sejumlah panorama alam, dijamin akan memanjakan mata pengunjung. Selain keindahan pasir putih dengan lautnya yang memiliki gradasi warna hijau hingga biru , pantai ini juga dikeliling tebing yang menjulang tinggi. Airnya yang jernih juga membuat terumbu karang dengan ikan-ikan kecil berwarna indah di dasar laut, dapat dinikmati dengan jelas.

Untuk memanjakan pengunjung, sejak beberapa tahun terakhir pemerintah daerah setempat terus mengucurkan anggaran untuk menyiapkan sejumlah fasilitas di pantai wisata ini.

Selain memperbaiki akses jalan menuju pantai yang harus menuruni tebing yang memiliki kedalaman sekitar 70 meter, pemerintah juga telah membangun jembatan kayu yang memanjang di atas permukaan laut. Jadi pengunjung dapat menyusuri setiap sudut pantai ini dengan mudah, untuk dinikmati keindahannya.

Tidak ketinggalan, sejumlah gazebo juga telah disiapkan, baik yang berada di pinggir pantai, maupun yang dibangun di atas bebatuan karang. Ini demi menciptakan kenyamanan buat para pengunjung agar betah berlama-lama menghabiskan waktu berwisata di tempat ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar