Minggu, 02 Februari 2020

Untuk Sementara, AirAsia Pindahkan Area check-in Domestik di Bali

Karena kebakaran di terminal domestik I Gusti Ngurah Rai, untuk sementara AirAsia pindahkan area check-in domestik ke terminal internasional. Catat ya!

Dalam rilis yang diterima detikcom, Sabtu (20/4/2019) untuk sementara AirAsia akan memindahkan area check-in penerbangan domestik di Bali ke terminal internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Pemindahan dilakukan menyusul insiden kebakaran yang terjadi di terminal domestik kemarin, dan akan berlaku mulai hari ini hingga pemberitahuan lebih lanjut.

Sehubungan dengan perpindahan ini, penumpang AirAsia yang akan terbang dari Bali diimbau untuk tiba lebih awal guna mengantisipasi kepadatan antrian pemeriksaan keamanan dan konter check-in di terminal internasional.

Juga himbauan kepada traveler penerbangan domestik diharapkan tiba di bandara 3 (tiga) jam sebelum jadwal keberangkatan. Layanan check-in domestik AirAsia tersedia di konter E yang berada di dalam area keberangkatan internasional.

Dan juga untuk penumpang penerbangan internasional, diharapkan tiba di bandara 3 (tiga) jam sebelum jadwal keberangkatan. Layanan check-in internasional AirAsia untuk sementara tersedia di konter A. Selain itu penumpang diminta untuk mengikuti arahan staf AirAsia dan petugas bandara selama masa perpindahan ini.

Untuk menghindari keterlambatan, traveler disarankan melakukan check-in secara online dan mencetak boarding pass sebelum tiba di bandara. Fasilitas check-in online melalui website atau aplikasi AirAsia tersedia hingga 14 hari sebelum jadwal keberangkatan.

Untuk info lebih lanjut, traveler dapat memantau status penerbangannya melalui airasia.com/flightstatus. Nantinya AirAsia juga akan berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk terus memantau dan menginformasikan perkembangan yang terjadi.

Untuk informasi terkini, traveler juga bisa lihat di media sosial AirAsia di Twitter (@AirAsia_indo) dan Facebook (facebook.com/AirAsia). Untuk bantuan, hubungi layanan pelanggan kami melalui Twitter (@AirAsiaSupport) atau kunjungi support.airasia.com. 

Awal Petualangan ke Thailand yang Menyenangkan

Awal petualangan pertama ke Thailand dimulai di Bandara Don Mueang, Bangkok. Berikut aneka keseruan kami di hari kedatangan di Negeri Gajah Putih.

Alhamdulillah pada akhirnya tiba hari yang saya dan lima orang teman saya nantikan untuk pergi bersama ke Thailand. Kepergian kami merupakan reward atas berbagai kategori yg kami menangkan dalam D'traveller of the year 2018 yang diselenggarakan oleh Tiket.com dan Detik Travel.

Setelah menempuh perjalanan selama lebih kurang 3,5 jam dari Soekarno Hatta, akhirnya kami tiba di Don Mueang International Airport, Bangkok.

Setelah proses imigrasi dan pengambilan bagasi, kami pun berjumpa dengan travel guide kami, bang Andalusia, seorang warga negara Thailand yang cukup fasih berbahasa Melayu, sehingga saat memberi penjelasan kami mendapat informasi yang sangat bermanfaat.

Sebelum keluar Bandara, jika belum memiliki SIM Card yang diaktifkan roaming nya, maka kita bisa membeli SIM Card yang langsung dibantu pemasangan dan aktivasinya oleh petugas di Bandara.

Ada beberapa operator lokal yang menyediakan SIM Card Thailand. Harganya pun cukup murah. Untuk 3 hari unlimited akses internet hanya 170 Baht atau jika di rupiahkan sekitar Rp 78.200 dengan kurs (Rp 460/ Baht). Sementara ada juga sebagian dari rombongan kami yang mengaktifkan roaming Internasional dari Indonesia dengan tarif mulai dari Rp 150.000 - 200.000.

Terimakasih Tiket.com dan Detik.com yang telah memfasilitasi perjalanan kami ke Thailand, sehingga keberangkatan, selama di Thailand, sampai kembali ke Tanah Air berjalan dengan sangat lancar dan berkesan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar