Senin, 23 Desember 2019

Kisah Pilot Buka Baju Sepanjang Penerbangan, Ngapain Sih?

Seorang pilot ditanya mengenai adanya anggapan bahwa kisah asmara lazim terjadi di udara. Tanpa mengonfirmasi anggapan itu, ia berkisah soal adegan buka baju.

Patrick Smith, demikian nama pilot asal Amerika itu, menuturkan kisahnya dalam buku Cockpit Confidential sebagaimana dilansir oleh Express.co.uk.

Jadi, apakah ada asmara udara di antara pilot dengan kru kabin semisal pramugari dalam penerbangan yang sama? "Jika pun memang ada, saya sudah lama tidak terlibat."

Ia lantas memaparkan, pada dasarnya atmosfer kerja pilot dan krunya tidaklah berbeda seperti pada profesi lain di mana saja. Ia juga mengakui adanya dua pilot maskapai Southwest Airlines yang dicopot akibat insiden tertentu dalam penerbangan di tahun 2003.

"Saya tak tahu apa yang terjadi saat itu dan mungkin saya tidak berhak memberikan penilaian karena hal semacam ini cenderung jadi tidak jelas ketika dibahas di luar konteks," tuturnya.

Yang menarik, Smith juga menuturkan sebuah episode mengenai dirinya yang melepas baju dalam sebuah penerbangan. Tetapi tidak karena alasan yang bukan-bukan.

"Itu terjadi di musim panas 1995 dan gelombang panas yang bisa mencairkan aspal melanda seluruh Midwest. Saat itu saya berbasis di Chicago pada pesawat 64 kursi ATR-72. ATR yang dibuat di Eropa merupakan pesawat canggih, tapi di antara kabel-kabel itu mereka melupakan pendingin udaranya," ucap Smith.

"Pada hari itu, suhunya mencapai 107 derajat (Fahrenheit, sekitar 41 derajat Celcius). Saya ada di depan membereskan pengecekan pra-penerbangan buat sang kapten. Aku sedemikian kegerahan sampai sulit bergerak sehingga melepas baju dan dan dasi. Baju pilot, yang mayoritas berbahan polyester, sama sekali tak nyaman dalam situasi itu. Aku pun melepas sepatu," tuturnya.

Setelah itu sang kapten dalam penerbangan, yang tidak dikenal Smith, tiba ke kokpit dan mendapatinya sedang bersimbah keringat, tanpa baju dan sepatu, dan memakai headset. Smith menyebut sang pilot awalnya diam saja dan baru mulai bicara setelah duduk di kursinya. "'Kamu akan memakai baju lagi kan?'," kata Smith menirukan ucapannya.

"Saya menjawab akan segera pakai baju lagi seketika temperatur di dalam kokpit turun ke 95 derajat (Fahrenheit, sekitar 35 derajat Celcius), itu pun kalau saya belum pingsan kegerahan," imbuhnya.

Smith menawarkan dirinya pakai t-shirt yang dibawanya di koper jinjing. Tetapi rupanya kaus lawas itu pun sedemikian belel dan tak rapi sehingga sang kapten akhirnya mengizinkan Smith terus tidak mengenakan baju.

"'Oke, baiklah. Asalkan jangan ada yang melihatmu saja,' kata si kapten. Dan saya pun terbang dengan bertelanjang dada," kisahnya.

Ini Baru Beda, Bioskop di Kuburan

Menonton bioskop di dalam mal tentu sudah biasa. Cuma kalau di kuburan, kamu berani nggak?

Kuburan identik dengan kesan kelam dan menakutkan. Namun, kesan angker itu mungkin sedikit hilang di Hollywood Forever Cemetery, Los Angeles, Amerika Serikat.

Walau sama-sama kuburan, tapi Hollywood Forever Cemetery menjadi peristirahatan terakhir dari sejumlah aktris Hollywood ternama seperti Judy Garland dan lainnya.

Tak hanya menjadi kuburan, Hollywood Forever Cemetery juga kerap menjadi venue dari sejumlah konser musik hingga pemutaran film. Bisa bayangkan rasanya nonton film di kuburan?

Diketahui, sebuah perusahaan perfilman asal Negeri Paman Sam yang bernama Cinespia adalah salah satu yang kerap mempunyai program tersebut. Hollywood Forever Cemetery pun menjadi salah satu venue langganannya.

Dilihat detikcom dari situs resmi Cinespia, Selasa (17/9/2019), khusus untuk di Hollywood Forever Cemetery venueny dibuat outdoor di Fairbanks Lawn yang masih berada di komplek kuburan.

Berhubung outdoor, para penonton disarankan untuk membawa tikar hingga bangku pendek tanpa kaki. Sistemnya pun seperti layar tancap, siapa yang datang pertama langsung dilayani.

Pengunjung pun diperbolehkan untuk membawa makanan dan minuman dari luar. Toilet pun juga telah disiapkan di lokasi. Di sela sebelum dan setelah film dimulai, juga telah disiapkan DJ untuk menghibur pengunjung.

Bonusnya, traveler bisa berfoto dengan latar belakang pemakaman Hollywood Forever Cemetery yang ikonik. Ketimbang menakutkan, sepertinya malah terdengar menyenangkan.

Hanya harus diingat, tak setiap saat Cinespia menggelar cara nobar di Hollywood Forever Cemetery. Lihat dulu informasi di situs resminya untuk mengetahui jadwal terbaru pemutaran filmnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar